Home > Trend

Anak Menelan Koin atau Mainan, Ini 3 Langkah yang Perlu Dilakukan Orang Tua

Benda asing yang paling sering tertelan oleh anak-anak adalah koin, mainan, magnet, dan baterai.

Tiga Hal yang Harus Dilakukan Jika Balita Telan Benda Asing

1. Cari tahu apa benda yang ditelan
Beberapa benda asing seperti koin, magnet, baterai, atau benda yang tajam berpotensi menyebabkan kondisi gawat darurat karena bisa menimbulkan luka atau penyumbatan pada organ dalam tubuh. Jika benda yang tertelan seperti manik-manik tumpul biasanya akan keluar lewat BAB. Cukup awasi anak dalam 24 jam apabila tidak ada gejala lainnya. Namun jika yang tertelan benda yang besar seperti koin perlu penanganan lebih lanjut ke dokter.

2. Cek kondisi anak apakah mengalami gejala akut
Awasi apakah setelah menelan benda asing anak menunjukkan sejumlah gejala seperti batuk, muntah, atau keluar liur yang banyak. Bisa juga anak mengeluhkan sakit perut atau tidak mau makan.

Jika anak terlihat sulit bernapas, Mom bisa melakukan pertolongan segera dengan cara tepukan pada punggung atau melakukan Heimlich Maneuver. Segera cari pertolongan medis apabila anak sudah menunjukkan gejala akut.

3. Berikan informasi kepada dokter
Jika diperlukan sebaiknya bawa anak ke dokter dan sampaikan informasi secara utuh atau kronologi kejadian. Jelaskan juga kemungkinan benda apa yang tertelan anak.

.

Yuk ikuti informasi seputar berita-berita anak di Republika Kids. Ibu dan Bapak juga bisa perpartisipasi dengan mengirimkan dan kritik ke email kami: republikakids@gmail.com. Jangan lupa follow juga Youtube, Instagram, Twitter, dan Facebook Republika Kids.

× Image