Home > Trend

Kapan Anak Perempuan Diwajibkan Memakai Jilbab?

Jilbab hukumnya wajib bagi setiap perempuan Muslimah yang telah mencapai usia wajib.

 Anak perempuan berjilbab. Islam mewajibkan anak perempuan yang sudah melewati masa aqil baligh memakai jilbab. Foto: Dok Republika.
Anak perempuan berjilbab. Islam mewajibkan anak perempuan yang sudah melewati masa aqil baligh memakai jilbab. Foto: Dok Republika.

Gus Baha Jelaskan Sejarah Jilbab

KH Ahmad Bahaudin Nursalim (Gus Baha) menjelaskan sejarah perintah seorang Muslim memakai jilbab dalam ajaran Islam. Gus Baha menjelaskan, ada beberapa hal yang perlu diperhatikan terkait hukum jilbab, karena pada zaman awal diperintahkan banyak disalahpahami.

“Saya jelaskan masalah hukum jilbab. Saya tidak punya kepentingan dengan kelompok (firqah) manapun,” kata Gus Baha dalam satu ceramahnya di YouTube.

Ulama asal Rembang itu merawikan kisah perintah Allah terkait hukum jilbab kepada Nabi Muhammad SAW. “Perempuan dulu itu tidak pakai jilbab, lalu diperintahkan Allah untuk pakai jilbab. Ini kata Allah ya,” kata Gus Baha.

Jilbab menurut Gus Baha adalah simbol pakaian bagi seorang perempuan. “Pokoknya (jilbab) sebagai simbol pakaian bagi perempuan itu yang mudah dikenal. Setelah mudah dikenali, maka tidak disakiti,” kata Pengasuh Ponpes LP3IA Rembang tersebut.

.

Yuk ikuti informasi seputar berita-berita anak di Republika Kids. Ibu dan Bapak juga bisa perpartisipasi dengan mengirimkan dan kritik ke email kami: republikakids@gmail.com. Jangan lupa follow juga Youtube, Instagram, Twitter, dan Facebook Republika Kids.

× Image