Home > Iptek

6 Hal yang Harus Kamu Lakukan Jika Terjadi Gempa Saat Sedang Sekolah

Apa Yang Harus Dilakukan Jika Terjadi Gempa di Sekolah?
Gempa ilustrasi. Ada beberapa langkah yang harus dilakukan jika terjadi gempa bumi di sekolah. Sumber:Republika
Gempa ilustrasi. Ada beberapa langkah yang harus dilakukan jika terjadi gempa bumi di sekolah. Sumber:Republika

KIDSNEWS.ID, Hai Kids... Pembahasan tentang gempa megatrusth yang sedang ramai diperbincangan usai BMKG memberikan peringatan kepada masyarakat perlu kita waspadai. Pendidikan mitigasi bencana harus diajarkan sejak dini, terutama anak-anak sekolah dasar.

Indonesia sebagai salah satu negara yang termasuk ke dalam kawasan wilayah Cincin Api Pasifik atau Ring of Fire, sehingga menjadi daerah yang rawan terjadi bencana, termasuk gempa bumi. Anak-anak SD perlu perlu dibekali pengetahuan agar mereka mengetahui langkah yang harus dilakukan saat terjadi bencana alam.

Ketika gempa terjadi di sekolah, ada beberapa langkah yang kamu lakukan.

1. Tetap Tenang

2. Carilah tempat untuk berlindung dari reruntuhan, contohnya meja di sekitar kelas

3. Berlindung

4. Lalu berlindung dengan cara menggunakan benda di sekeliling untuk melindungi kepala dan leher dari reruntuhan

5. Bertahan

6. Jika berlindung di bawah meja, bertahanlah sambil berpegangan sampai guncangan berhenti

Untuk melindungi kepala, kamu bisa menggunakan beberapa benda. Seperti meja sekolah yang kuat, sehingga kamu harus berlindung di kolongnya. Kamu juga bisa menggunakan tas sekolah (yang berisi buku-buku dan buku sekolah yang tebal sebagai pelindung kepala.

Langkah terakhir jangan panik, cukup ikuti langkah-langkah di atas sehingga bisa terlindungi dengan baik.

.

Yuk ikuti informasi seputar berita-berita anak di Republika Kids. Ibu dan Bapak juga bisa perpartisipasi dengan mengirimkan dan kritik ke email kami: republikakids@gmail.com. Jangan lupa follow juga Youtube, Instagram, Twitter, dan Facebook Republika Kids.

× Image